Akurat dan Terpercaya

Susunlah Kalimat Tanya Berikut! Kunci Jawaban Kelas 2 Tema 6 Halaman 188, 189, 190

Susunlah Kalimat Tanya Berikut! Kunci Jawaban Kelas 2 Tema 6 Halaman 188, 189, 190

Hai adik-adik kelas 2 SD, berikut ini Osnipa akan membahas materi mengenai Kunci Jawaban Kelas 2 Tema 6 Halaman 188, 189, 190. Susunlah kalimat tanya berikut. Kemudian, jawablah sesuai bacaan di atas.

Ada berbagai macam tanaman hias.
Kaktus adalah salah satunya.
Pernahkah kamu melihat tanaman kaktus?
Kaktus adalah tanaman yang tumbuh di daerah kering seperti gurun.
Daun kaktus biasanya berduri.
Kaktus tidak membutuhkan air yang banyak untuk hidup.
Kaktus dapat menyimpan air pada batangnya.
Siti, Beni, Dayu, dan Udin membawa tanaman kaktus dalam pot.
Di sekolah, Siti bertugas menyiramnya setiap 3 hari sekali.

Susunlah Kalimat Tanya Berikut! Kunci Jawaban Kelas 2 Tema 6 Halaman 188, 189, 190

Bersama dengan teman sebangkumu,
susunlah kalimat tanya berikut.
Kemudian, jawablah sesuai bacaan di atas.

Pilihlah kata tanya sebagai awal kata pada kalimat.
Gunakan huruf kapital di awal kalimat.
Gunakan tanda tanya di akhir kalimat.
Gunakan huruf tegak bersambung.

Perhatikan contoh:
membawa – siapa – dalam pot – tanaman kaktus – yang
Pertanyaan : Siapa yang membawa tanaman kaktus dalam pot?
Jawaban : Siti, Dayu, Beni, dan Udin membawa tanaman kaktus dalam pot.

1. dapat – kaktus – di mana – tumbuh

Pembahasan:
Pertanyaan: Di mana kaktus dapat tumbuh?
Jawaban: Kaktus adalah tanaman yang tumbuh di daerah kering seperti gurun.

2. air – menyimpan – kaktus – di mana

Pembahasan:
Pertanyaan: Di mana kaktus menyimpan air?
Jawaban: Kaktus dapat menyimpan air pada batangnya.

3. bentuk – daun – bagaimana – kaktus

Pembahasan:
Pertanyaan: Bagaimana bentuk daun kaktus?
Jawaban: Bentuk daun kaktus seperti duri.

4. menyiram – di sekolah – kaktus – siapa yang

Pembahasan:
Pertanyaan: Siapa yang menyiram kaktus di sekolah?
Jawaban: Siti bertugas menyiram kaktus di sekolah.

5. kapan – menyiram – Siti – kaktus

Pembahasan:
Pertanyaan: Kapan Siti menyiram kaktus?
Jawaban: Siti menyiram kaktus setiap 3 hari sekali.

Demikian pembahasan mengenai Susunlah Kalimat Tanya Berikut! Kunci Jawaban Kelas 2 Tema 6 Halaman 188, 189, 190. Semoga bermanfaat.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *