Akurat dan Terpercaya

Perkalian dengan Angka 2, 1, dan 0 Kelas 2 SD

Perkalian dengan Angka 2, 1, dan 0 Kelas 2 SD

Hai adik-adik kelas 2 SD, berikut ini Osnipa akan membahas materi mengenai Perkalian dengan Angka 2, 1, dan 0 Kelas 2 SD. Pembahasan akan fokus kepada tulislah bentuk perkalian dan tentukan hasilnya dari dayu mempunyai 2 buah kotak pensil. Masing-masing kotak berisi 9 pensil. Jumlag pensil Dayu seluruhnya adalah.

Perkalian dengan Angka 2

Perhatikan contoh berikut!
(1) 2 x 4 = 4 + 4 = 8
(2) 2 x 5 = 5 + 5 = 10
(3) 3 x 2 = 2 + 2 + 2 = 6
(4) 4 x 2 = 2 + 2 + 2 + 2 = 8

Perkalian dengan 2 sama artinya dengan menjumlahkan bilangan tersebut sebanyak 2 kali.

Perkalian dengan Angka 1

Perhatikan contoh berikut!
(1) 2 x 1 = 1 + 1 = 2
(2) 4 x 1 = 1 + 1 + 1 + 1 = 4
(3) 1 x 4 = 4
(4) 1 x 5 = 5

Semua bilangan jika dikalikan 1 hasilnya adalah bilangan itu sendiri.

Perkalian dengan Angka 0

Perhatikan contoh berikut!
(1) 2 x 0 = 0 + 0 = 0
(2) 3 x 0 = 0 + 0 + 0 = 0
(3) 0 x 5 = 0
(4) 0 x 6 = 0

Semua bilangan jika dikalikan 0 hasilnya adalah 0.

Tulislah Bentuk Perkalian dan Tentukan Hasilnya

1. dayu mempunyai 2 buah kotak pensil.
Masing-masing kotak berisi 9 pensil.
Jumlah pensil Dayu seluruhnya adalah:

Pembahasan:
Bentuk perkalian : 2 x 9
Hasilnya: 18

2. Beni membeli permen beraneka rasa.
Permen tersebut dimaskkan ke dalam 7 toples.
Setiap toples berisi 7 permen.
Jumlah permen yang dibeli Beni seluruhnya adalah:

Pembahasan:
Bentuk perkalian : 7 x 7
Hasilnya : 49

3. Beni, Udin, dan Edo diminta meniup balon pada acara ulang tahun Mey.
Masing-masing mereka meniup 4 balon.
Jumlah balon yang sudah ditiup adalah:

Pembahasan:
Bentuk perkalian : 3 x 4
Hasilnya : 12

Demikian pembahasan mengenai Perkalian dengan Angka 2, 1, dan 0 Kelas 2 SD. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *