Hai adik-adik kelas 4 SD, berikut ini Osnipa akan membahas materi Menyelesaikan Soal Cerita yang Berkaitan dengan KPK Kelas 4 SD. Semoga bermanfaat.
Menyelesaikan Soal Cerita yang Berkaitan dengan KPK
Anak-anak hebat, dalam kehidupan sehari-hari, tidak jarang kita menemukan permasalahan yang berkaitan dengan matematika. Salah satunya yang berhubungan dengan kelipatan persekutuan terkecil. Nah, untuk itu sekarang kita akan mempelajari soal cerita tentang KPK melalui tayangan berikut ini. Kita simak bersama yuk!
Selanjutnya sebagai latihan, kerjakanlah soal-soal berikut ini!
1. Udin menabung setiap 4 hari dan Beni menabung setiap 6 hari. Jika mereka menabung bersama 4 Oktober 2021. Pada tanggal berapa mereka menabung bersama-sama untuk yang kedua kalinya?
Pembahasan:
Faktorisasi prima 4 = 2 x 2 = 22
Faktorisasi prima 6 = 2 x 3
KPK dari 4 dan 6 adalah 22 x 3 = 12
Mereka menabung bersama tanggal 4 Oktober 2021, maka mereka akan menabung bersama lagi tanggal 4 + 12 = 16 Oktober 2021
2. Siti pergi ke perpustakaan setiap 6 hari, Dayu pergi ke perpustakaan setiap 8 hari. Jika mereka pergi ke perpustakaan bersama pada 5 April 2021, kapan mereka kembali ke perpustakaan bersama?
Pembahasan:
Faktorisasi prima 6 = 2 x 3
Faktorisasi prima 8 = 2 x 2 x 2 = 23
KPK dari 6 dan 8 adalah 23 x 3 = 24
Mereka pergi ke perpustakaan bersama tanggal 5 April 2021, maka mereka akan menabung bersama lagi tanggal 5 + 24 = 29 April 2021
3. Edo membeli kelereng setiap 18 hari. Udin membeli kelerang setiap 24 hari sekali. Jika mereka membeli bersama-sama untuk pertama kalinya, setiap berapa hari mereka akan membeli kelereng bersama?
Pembahasan:
Faktorisasi prima 18 = 2 x 3 x 3 = 2 x 32
Faktorisasi prima 24 = 2 x 2 x 2 x 3 = 23 x 3
KPK dari 18 dan 24 adalah 23 x 32 = 72
Mereka akan membeli kelereng bersama setiap 72 hari.
4. Lampu A menyala setiap 20 menit sekali. Lampu B menyala setiap 15 menit sekali. Berapa menit sekali lampu tersebut menyala bersama-sama?
Pembahasan:
Faktorisasi prima 20 = 2 x 2 x 5 = 22 x 5
Faktorisasi prima 15 = 3 x 5
KPK dari 20 dan 15 adalah 22 x 3 x 5 = 60
Lampu tersebut menyala bersam-sama setiap 60 menit sekali.
5. Lani berenang setiap 5 hari sekali, Dayu berenang setiap 7 hari sekali. Mereka berenang bersama tanggal 25 September 2021. Kapan Lani dan Dayu berenang bersama-sama lagi?
Pembahasan:
Faktorisasi prima 5 = 5
Faktorisasi prima 7 = 7
KPK dari 5 dan 7 adalah 5 x 7 = 35
Lani dan Dayu berenang bersama-sama lagi pada tanggal 25 + 35 = 30 Oktober 2021
Demikian pembahasan mengenai Menyelesaikan Soal Cerita yang Berkaitan dengan KPK Kelas 4 SD. Semoga bermanfaat.