Akurat dan Terpercaya

Kalimat Tanya Bagaimana Tentang Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan

Kalimat Tanya Bagaimana Tentang Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan

Hai adik-adik kelas 5 SD, berikut ini Osnipa akan membahas materi Kalimat Tanya Bagaimana Tentang Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan. Semoga bermanfaat.

Kata tanya adalah kata yang dipakai dalam kalimat tanya untuk menanyakan sesuatu.
Kalimat tanya adalah kalimat yang berisi pertanyaan kepada pihak lain untuk memperoleh jawaban dari pihak yang ditanya.

Kalimat tanya bagaimana

Berfungsi untuk menanyakan cara atau proses sebuah peristiwa berlangsung, serta untuk menanyakan keadaan atau kejelasan suatu hal. Jawaban dari pertanyaan yangmenggunakan kata tanya “bagaimana” adalah penjelasan keadaan, cara atau proses terhadap suatu hal yang ditanyakan.

Contoh Kalimat Tanya

  1. Bagaimana situasi di Riau saat terjadi kabut asap?
  2. Bagaimana cara merawat organ pernapasan manusia?
  3. Bagaimana cara membuat kue itu?
  4. Bagaimana cara memesan tiket kereta itu melalui situs resmi mereka?
  5. Bagaimana proses terjadinya sebuah gempa vulkanik?

Membuat kalimat tanya dengan kata tanya bagaimana

1. Kata tanya bagaimana untuk menanyakan keadaan:

Tuberkulosis (TBC), merupakan penyakit paru-paru yang disebabkan oleh Mycrobacterium tuberculosis. Bakteri tersebut menimbulkan bintil-bintil pada dinding alveolus. Jika penyakit ini menyerang dan dibiarkan semakin luas, dapat menyebabkan sel-sel pada paru-paru mati. Akibatnya paru-paru akan menguncup atau mengecil. Hal tersebut menyebabkan para penderita TBC napasnya sering terengah-engah.

Kata tanya bagaimana untuk menanyakan keadaan:
Bagaimana kondisi paru-paru pada penderita TBC?
Jawaban: Paru-paru menguncup atau mengecil

2. Kata tanya bagaimana untuk menanyakan cara atau proses:

Kelurahan Babakanpasar Luncurkan Gerakan Pungut Sampah

Agar masyarakatnya sadar dengan kebersihan lingkungan, terutama masalah sampah, Kelurahan Babakanpasar mengajak warganya dalam Gerakan Pungut Sampah (GPS). Lurah Babakanpasar Rokib Alhudry menyatakan, GPS ini merupakan program Pemerintahan Kota (Pemkot) Bogor pada tahun 2016. Program ini bertujuan agar Kota Bogor terbebas dari sampah. Karena masalah sampah merupakan tanggung jawab seluruh masyarakat. “Sampah ini bukan hanya tanggung jawab pihak kelurahan atau orang per orang, tapi tanggung jawab bersama kita semua,”jelasnya.
Rokib berharap ke depannya warga Babakanpasar lebih peduli lagi dengan sampah yang selama ini selalu berserakan sehingga wilayah Babakanpasar terbebas dari sampah. “Kalau sampah ini sudah tertata dengan baik, selain indah dipandang, maka warga masyarakat pun akan terhindar dari penyakit,”pungkasnya.

Kata tanya bagaimana untuk menanyakan cara atau proses:

Bagaimana cara Kelurahan Babakanpasar mengatasi sampah di wilayahnya?
Jawaban: Kelurahan Babakanpasar mengatasi masalah sampah di wilayahnya dengan cara mengajak warganya dalam Gerakan Pungut Sampah.

Kalimat Tanya Bagaimana Tentang Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan

  1. Buatlah kalimat tanya dengan kata tanya bagaimana tentang memelihara kesehatan organ pernapasan!
    Pembahasan:
  2. Minta ayah/bunda/kakak untuk menjawab pertanyaan yang kamu buat!
  3. Kemudian minta anggota keluarga yang lain untuk videokan proses tanya jawab yang kamu lakukan!

Pembahasan:

NoKalimat TanyaJawaban
1.Bagaimana cara memelihara kesehatan organ pernapasan?
2.Bagaimana keadaan orang yang kesehatan organ pernapasannya terganggu?

Demikian pembahasan mengenai Kalimat Tanya Bagaimana Tentang Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *