Akurat dan Terpercaya

Gambarlah Bagan Sederhana Karyamu Sendiri untuk Menjelaskan Siklus Air Kelas 5 SD

Gambarlah Bagan Sederhana Karyamu Sendiri untuk Menjelaskan Siklus Air Kelas 5 SD

Hai adik-adik kelas 5 SD, berikut ini Osnipa akan membahas materi mengenai Gambarlah Bagan Sederhana Karyamu Sendiri untuk Menjelaskan Siklus Air Kelas 5 SD.

Manusia selalu membutuhkan air dalam kehidupan sehari-hari. Kegunaan air antara lain untuk keperluan rumah tangga, pertanian, industri, dan untuk pembangkit listrik. Begitu besarnya kebutuhan manusia akan air. Kita bersyukur, air senantiasa tersedia di bumi.

Oleh karena itu, manusia seharusnya senantiasa bersyukur kepada Tuhan pencipta alam. Mengapa air selalu tersedia di bumi? Air selalu tersedia di bumi karena air mengalami siklus.
Siklus air merupakan sirkulasi (perputaran) air secara terus menerus dari bumi ke atmosfer, lalu kembali ke bumi. Siklus air ini terjadi melalui proses penguapan, pengendapan, dan pengembunan.

Dari proses siklus air dapat disimpulkan bahwa sebenarnya jumlah air di bumi secara keseluruhan cenderung tetap. Hanya wujud dan tempatnya yang berubah. Mari kita simak video berikut untuk lebih jelasnya!

Gambarlah Bagan Sederhana Karyamu Sendiri untuk Menjelaskan Siklus Air Kelas 5 SD

Selanjutnya tugas Ananda adalah gambarlah bagan sederhana karyamu sendiri untuk menjelaskan siklus air. Tambahkan kalimat-kalimat untuk menjelaskan proses siklus air!

Pembahasan:

(1) Evaporasi: air di bumi menguap ke atmosfer.
(2) Transpirasi: penguapan air pada tumbuhan.
(3) Kondensasi: proses di mana berubahnya uap air di atmosfer menjadi partikel es yang sangat kecil di suhu yang rendah.
(4) Presipitasi: peristiwa di mana air jatuh dari atmosfer ke permukaan bumi.
(5) Infiltrasi: peristiwa masuknya air ke dalam tanah.

Demikian pembahasan Osnipa mengenai Gambarlah Bagan Sederhana Karyamu Sendiri untuk Menjelaskan Siklus Air Kelas 5 SD. Semoga bermanfaat.

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *